Contact me

Email : nuke.artanti@gmail.com

Sabtu, 15 Oktober 2011

Pastel Tutup Keju












PASTEL TUTUP

By : irma

Bahan-bahan:
Pure kentang :
500 gr kentang
½ sdt garam
¼ sdt merica bubuk
2 sdm margarin
1 butir telur, kocok

Isi :
25 gr soun, rendam air panas, potong 4 cm
25 gr jamur kuping, rendam, iris halus
3 sdm kacang polong kalengan
150 gr wortel, iris kecil2
100 gr buncis, potong kecil2
2 lbr daun bawang, iris halus

2 butir telur rebus, iris bulat jadi 8 bagian
250 gr fillet dada ayam rebus, suwir-suwir, potong2
2 sdm margarin, untuk menumis
1 butir bawang bombay, cincang
250 cc kaldu ayam
250 cc susu cair
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
½ sdt pala bubuk
1 sdt gula pasir

Olesan pastel tutup :

1 kuning telur, kocok sampai rata
1 sdm margarin

Keju parut


Cara :

1. Olesi pinggan tahan panas ukuran 20 X 20 X 5 cm dengan margarin.

2. Pure kentang : Kukus kentang hingga masak, kupas. Panas-panas lumatkan. Bubuhi garam, merica dan pala, masukkan margarin dan telur, aduk, bagi dua, sisihkan.

3. taruh satu bagian kentang di dasar pinggan, ratakan.

4. Panaskan margarin, tumis bawang bombay+pala bubuk, hingga harum, masukkan daging ayam. Aduk, tuangi kaldu,masukkan soun, jamur, kacang polong, daun bawang, wortel, dan buncis. Tuang susu, bubuhkan garam,merica dan gula. Aduk hingga setengah masak, angkat, tuangkan adonan ke dalam loyang yang sudah di alas kentang pure, atur potongan telur rebus di atasnya.

5. Olesi plastik dengan margarin, taruh pure kentang di atasnya. Gilas selebar ukuran loyang, lalu balikkan bersama
kertasnya di atas adonan isi dalam loyang, buang kertasnya.
Rapikan pure.

6. Olesi permukaan kentang dengan kuning telur, panggang selama30 menit, hingga kekuningan. Angkat, olesi margarin/butter begitu keluar dari oven,dan karena aku cheese lover,aku tambahkan keju parut, panggang lagi sebentar.

Jumat, 14 Oktober 2011

cookies lebaran 2011















Ini dia foto-foto dari dapurnya harumi waktu pembuatan cookies di edisi lebaran kemarin
( juli-agustus 2011). Karena ada musibah (jari kakinya harumi, yang jari manis harus dioperasi karena hampir putus ketiban meja,alhamdulillah bisa cepat diselamatkan, jadi gak harus diamputasi, bisa disambung kembali....terimakasih ya Allah...dan para dokter yang sudah membantu operasi harumi)..sedangkan pesanan juga sudah ada, maka ummi harumi mengambil banyak asisten anak asuh (diajarinnya dadakan) untuk bantu cetak-cetak kue kering....




















American Risoles

Banyak banget postingan yang tertunda..., jadi bingung mau mulai dari mana.
Resep banyak, foto-foto juga dah banyak.....ya udah deh...gak urutan tanggal,bulan,tahunnya ya..
yang penting tampil............

kali ini buat american risoles...risoles yang suka jadi andalan para bakul kue untuk isian snack boxnya...lembaran daging asap,telor rebus,keju, dan mayonaise yang lumer dimulut, membuat kenyang walau cm makan 1 buah..
..













American Risoles
By : ci Ine dan mami stella
Bahan-bahan:
KULIT :
250 gr terigu protein tinggi (Cakra)
2 btr telur
1 sdm margarine, di cairkan
garam
1/2 sendok teh baking powder
40 gr susu bubuk
650 CC air

ISI:
5 lembar daging asap, selembar di potong jadi 6.
7 lembar keju slice, tiap lembar di potong jadi 4
100 gr mayonese
25 gr susu kental manis
5 butir telur rebus

pelapis:
2 buah putih telur
200 gr tepung roti


Petunjuk
cara KULIT:
Terigu+susu bubuk+margarine cair+garam+BP+telur, diaduk dengan sedikit air, sampai licin.
Biasanya, kalau aku, pakai tangan, sambil di tepuk2, supaya rada
liat, kalau liat, kulitnya bisa tipis tidak gampang robek) tambahkan air sedikit2 sampai cukup kekentalannya untuk di dadar di teflon.

note: waktu mengaduk tepung, jangan diremas remas,
karena akan menyebabnya tepung meringkil.

Bisa diaduk dengan mixer, pakai pengaduk roti, airnya sedikit sedikit, sampai tepungnya menggumpal seperti adonan roti/donat gitu, biarkan
dia ngaduk2 terus selama 5-10 menit supaya terigunya kalis, kalau udah, tambahkan airnya sedikit2, sampai jadi sekental tepung pisang goreng. Kalau sudah matikan mixer, aduk dengan sendok sayur aja bisa, tambahkan air sedikit2 sampai kentalnya pas buat di dadar. coba satu dadar dulu, kalau terlalu kental, tambahkan air sedikit.

kalau kira-kira ngaduknya kurang oke, sehingga ada beberapa yang
meringkil, disaring aja, tentu setelah adonan cair lho.

kira kira ini jadi 25-30 lembar.
Mayonese:
aduk mayonese dengan susu kental manis sampai rata, siap di isikan.

penyelesaian:
ambil selembar kulit, taruh 1/4 butir telur yang di iris tipis (0,5 cm), beri sesendok teh mayonese, tambah sepotong daging asap dan sepotong keju. Lipat seperti amplop.

selesaikan semua spt diatas.
di lapis dengan putih telur dan tepung roti, goreng sampai kuning kecoklatan.


Sabtu, 08 Oktober 2011

New baby born!!!

Alhamdulillah.....akhirnya anak ke 5 ku, adiknya harumi yang ke 2 lahir dengan selamat pada hari senin tgl 20 juni 2011 jam 10 pagi, dengan panjang 38 cm, dan berat 3750 g.
sebenarnya kalau menurut perkiraan dokter, baby farisha, - nama adiknya harumi - diperkirakan lahir akhir juni, sekitar tgl 29-an...tapi rencana Allah lebih baik dibandingkan rencana manusia, dan memang riwayat kehamilanku dari anak pertama sampai yang ke lima ini semua anak-anakku selalu lahir lebih awal dibandingkan rencana semula.......dan alhamdulillah semua berjalan lancar....


Abang Fauzan dan abi nemenin pas pemeriksaan terakhir
















Nah ini dia si cantik baby farisha......














semoga farisha bisa menjadi anak yang sholehah,cerdas,sehat,berbakti kpd kedua orangtuanya,agama dan negaranya, serta sukses dunia akhirat........amiin... :-)